Kamis, 03 November 2011

Tolong Kami.......



Remaja, mereka terbius oleh gemerlapnyakehidupan. Berawal dari rasa ingintahu yang besar, harus rela mengirbankan kehormatan dan harga diri sebagai manusia. Memang benar, menjalani hidup yang berantakan bukan keinginan setiap orang. Itu sebabnya, buat para orang tua, tolonglah remaja. Kita yakin, sebagai orang tua punya peranan yang besar.
Orang tua punya peranan yang besar dalam mengarahkan anak-anaknya. Bimbingan dan dukungan dari orang tua bagi anak sangat diharapkan. Persoalannya, kita juga kebingungan dengan model keluarga modern, yang biasanya orang tua cukup mempercayakan pengasuhan anak kepada pembantunya. Padahal, jalinan kasih sayang antara anak orang tua terutama ibu, sulit digantikan peranannya oleh orang lain.
Selain dukungan dan bimbingan dari orang tua penanaman ajaran agama juga dibutuhkan oleh para remaja. Kata pepatah “mencegah lebih baik dari mengobati”. Maka binalah remaja-remaja dengan nilai-nilai ajaran agama dan pengarahan dari orang tua.


Dari kutipan buku Save Our Soul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar